Perumda Air Minum Jaya (PAM JAYA)

Profil Perusahaan

Perumda Air Minum Jaya (PAM JAYA) adalah BUMD di lingkungan DKI jakarta yang memberikan pelayanan air minum kepada masyarakat DKI Jakarta secara menyeluruh dan berkualitas.

Alamat

Jalan Penjernihan II - Pejompongan
Jakarta Pusat 10210
Phone: +62 21 5704250 (Hunting)
Fax: +62 21 5711796

Social Media



Perumda Air Minum Jaya (PAM JAYA) is hiring:

1. PROJECT SPAM SUPERVISOR
2. PROJECT BUNDLING SUPERVISOR
3. PROJECT INTERNAL DAN DATA ANALYST SUPERVISOR
4. DESAIN NETWORK SUPERVISOR
5. SUPERVISION STAFF

Ketentuan Umum:
  • Berstatus Warga Negara Indonesia
  • Tidak pernah terlibat perbuatan kriminal secara langsung maupun tidak langsung
  • Sehat jasmani dan rohani
  • Siap ditempatkan di DKI Jakarta
  • Usia maksimal 35 tahun
Ketentuan Khusus
  • Pendidikan minimum D3 (posisi nomor 5); S1 (posisi nomor 1,2,3 dan 4) Jurusan Teknik Sipil/ Elektro/ Mesin/ Lingkungan/ Manajemen.
  • Memiliki pengalaman kerja minimal 3 tahun di bidang yang sama / sejenis
  • Memiliki pengalaman minimal 3 tahun dalam memimpin tim (bawahan) dalam pekerjaan sebelumnya.
 

1. PROJECT SPAM SUPERVISOR

Project SPAM Supervisor bertanggung jawab dalam merencanakan, mengelola, dan mengevaluasi aktivitas proyek SPAM, meliputi pembangunan/rehab IPA, pembangunan/rehab reservoir, pembangunan/rehab jar- ingan pipa JDU, JDB, JDL sampai dengan sambungan rumah yang dilaksanakan oleh kontraktor untuk me- mastikan kualitas proyek sesuai dengan kontrak dan standar PAM JAYA.

Job Desc:
  • Merencanakan dan mengoordinasikan aktivitas kerja Seksi Project Bundling, terkait pengawasan project greenfield dan brownfield
  • Mengoordinasikan aktivitas kerja pengawasan proyek bundling meliputi proyek brownfield (IPA Pejompongan 1, IPA Pejompongan 2) dan Proyek Greenfield Karian Serpong
  • Melakukan tinjauan dan pemeriksaan teknis terhadap dokumen yang diterima dari Mitra bersama Divisiterkait di PAM JAYA untuk diajukan kepada Direksi
  • Mengelola dan memastikan kelengkapan dokumen proyek dari Mitra tersedia lengkap sesuai dengan PKS 
  • Memastikan aktivitas pelaksanaan pengawasan pekerjaan konstruksi dan/atau rehabilitasi sesuai dengan PKS, SOP serta penerapan standar kualitas dan K3

2. PROJECT BUNDLING SUPERVISOR

Project Bundling Supervisor bertanggung jawab dalam mengoordinasikan, mengelola, dan mengevaluasi aktivitas proyek bundling (Greenfield dan Brownfield) yang dilakukan oleh Mitra untuk memastikan output proyek sesuai PKS dan standar PAM JAYA.

Job Desc:
  • Merencanakan dan mengoordinasikan aktivitas kerja meliputi pekerjaan proyek kontruksi sipil, mekanikal, kelistrikan, dan instrumen di area Instalasi Pengolahan Air (IPA) dan pompa pendorong, reservoir, termasuk di jaringan perpipaan dan chamber area tersebut
  • Memonitor anggaran biaya proyek selama proyek konstruksi berlangsung
  • Memastikan koordinasi dengan tim proyek, pihak internal, dan pihak eksternal terkait berjalan lancar sehingga proyek dapat dimulai dan selesai tepat waktu.
  • Mengelola dan memastikan kelengkapan dokumen (lelang kontrak maupun proyek) agar proyek konstruksi dapat berjalan lancar
  • Mengelola dan memastikan material yang diperlukan untuk melaksanakan proyek tersedia sesuai dengan kebutuhan dan kualitas material sesuai standar.
  • Memastikan aktivitas pelaksanaan pengawasan pekerjaan konstruksi dan/atau rehabilitasi sesuai dengan PKS, SOP serta penerapan standar kualitas dan K3

3. PROJECT INTERNAL DAN DATA ANALYST SUPERVISOR

Mengendalikan, mengkoordinir, memonitor, dan mengevaluasi seluruh proses design proyek jaringan sistim perpipaan air minum di area PAM JAYA mulai dari preliminary survey hingga estimasi biaya dan laporan akhir agar proses design berjalan efektif, efisien, sesuai jadwal, sebagai dasar pelaksanaan proyek-proyek di PAM JAYA dan target KPI perusahaan

Job Desc:
  • Menyusun program dan rencana kerja tahunan Seksi Design untuk mencapai target setiap jenis pekerjaan berjalan sesuai jadwal
  • Mengkoordinir proses desain jaringan system perpipaan air minum untuk memastikan proses berjalan efektif dan efesien sesuai dengan jadwal
  • Mengkoordinir, memonitor dan mengecek detail design jaringan system perpipaan air minum (pipa tersier, pipa sekunder dan pipa trunkmain) dan bangunan pelengkap (seperti, chamber valve, chamber wash out, jembatan pipa reservoir komunal, dll) yang menjadi satu kesatuan dalam system perpipaan air minum mulai dari pelaksanaan survey, gambar design dan perhitungan anggaran biaya (RAB) untuk memastikan survey dan proses design berjalan sesuai jadwal
  • Memberikan arahan dan instruksi pelaksanaan survey dan gambar design masalah sehubungan desain jaringan system perpipaan air minum dan bangunan pelangkap yang menjadi satu kesatuan dalam design system perpipaan air minum.

4. DESAIN NETWORK SUPERVISOR

Project Internal dan Data Analyst Supervisor bertanggung jawab dalam mengoordinasikan, mengelola, dan mengevaluasi aktivitas proyek internal (konsultan pengawas dan pengembangan aplikasi project management) serta mengelola dan menganalisa data project untuk keperluan pelaporan dan pengembangannya

Job Desc:
  • Merencanakan dan mengoordinasikan aktivitas kerja meliputi pekerjaan konsultan pengawas, konsultan pengembangan aplikasi project management dan BIM serta analisa data project. 
  • Memonitor anggaran biaya proyek selama proyek dan pekerjaan berlangsung.
  • Memastikan koordinasi dengan tim proyek, pihak internal, dan pihak eksternal terkait berjalan lancar sehingga proyek dapat dimulai dan selesai tepat waktu
  • Mengelola data project yang dilakukan di wilayah East untuk laporan progress project secara berkala 
  • Melakukan percepatan implementasi aplikasi project management reguet online dan system Building Information Modelling
  • Mengevaluasi desain dan standarisasi teknis yang berhubungan dengan proyek konstruksi

5. SUPERVISION STAFF

Project SPAM Supervisor bertanggung jawab dalam merencanakan, mengelola, dan mengevaluasi aktivitas proyek SPAM, meliputi pembangunan/rehab IPA, pembangunan/rehab reservoir, pembangunan/rehab jaringan pipa JDU, JDB, JDL sampai dengan sambungan rumah yang dilaksanakan oleh kontraktor untuk memastikan kualitas proyek sesuai dengan kontrak dan standar PAM JAYA.

Job Desc:
  • Melakukan pemeriksaan dan mempelajari dokumen untuk pelaksanaan konstruksi yang akan menjadi dasar pengawasan pekerja di lapangan.
  • Melakukan pengawasan pemakaian bahan, peralatan, dan metode pelaksanaan.
  • Mengawasi ketepatan waktu dan biaya pekerjaan konstruksi.
  • Mengawasi pelaksanaan pekerjaan konstruksi dari segi kualitas, kuantitas, dan laju pencapaian atau realisasi fisik.
  • Menyetujui program kerja harian atau mingguan dan gambaran pelaksanaan (shop drawings) yang diajukan penyedia konstruksi.
  • Melakukan rapat lapangan secara berkala dengan penyedia konstruksi.
  • Membuat laporan pekerjaan pengawasan.
  • Mengumpulkan data dan informasi di lapangan untuk memecahkan persoalan yang terjadi dalam proses pelaksanaan konstruksi.
  • Menyampaikan surat teguran kepada pelaksanaan kegiatan ketika terjadi keterlambatan pekerjaan atau ditemukan ketidaksesuaian antara perencanaan dan pelaksanaan di lapangan
  • Melakukan pengawasan selama masa pemeliharaan


Lamar melalui link berikut:

Deadline: 16 April 2024
Sumber: pamjaya_dki


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama